Wednesday, July 22, 2020

TIPS AND TRICK - Tips Menjaga Kemesraan Suami Istri



PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Setelah menikah, suami istri harus menjaga hubungan emosional dan kemesraan agar ikatan pernikahan tetap romantis. Ada banyak hal yang bisa dilakukan mulai dari sering mengucap kata cinta, hingga menjaga pasangan tetap bergairah di atas ranjang.

Bagi pasangan yang sedang menunda kehamilan, jangan sampai hal ini mengganggu kemesraan yang diinginkan. Ada beragam alat kontrasepsi yang dapat digunakan, termasuk kontrasepsi darurat, yang dapat mendukung perencanaan keluarga.

Berbagai Cara yang Dapat Dilakukan

Upaya menjaga kemesraan dan ikatan emosional dengan pasangan, dapat dilakukan dengan berbagai cara. Mulai dari hal sederhana, seperti mengucap kata sayang, mendengar keluh kesah pasangan, memberi sentuhan mesra satu sama lain, hingga memuji kelebihan pasangan.

Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan pasangan suami istri agar tetap romantis, tanpa perlu khawatir “kebobolan”:

BACA JUGA : TEKNOLOGI NEWS UPDATE - Huawei FreeBuds 3i, Dibanderol Rp1,4 Juta

Lakukan kencan romantis

Sempatkan waktu untuk berkencan bersama pasangan pada malam minggu atau waktu lain yang tersedia. Tidak perlu kencan ke restoran mahal, Anda dapat mengajak pasangan untuk makan malam di rumah saja, namun ciptakan suasana yang lebih romantis. Lakukan hal ini setiap 1-2 minggu, agar ikatan emosional dapat terjalin dengan baik. Bagi pasangan yang sudah memiliki anak, Anda dapat berkencan setelah waktu tidur anak, agar kencan Anda berjalan lancar.

Berikan kejutan

Memberikan kejutan kepada pasangan tidak hanya pada momen-momen spesial. Anda bisa memberikan hal-hal yang disukai pasangan, sehingga ia merasa bahagia dan mengetahui rasa sayang Anda. Dengan memberikan kejutan kepada pasangan, hubungan dapat menjadi lebih bergairah.

Berlibur bersama

Meluangkan waktu berlibur bersama pasangan, dapat membuat hubungan menjadi lebih intim. Pergilah berlibur ke destinasi wisata yang telah disepakati dan nikmati momen tersebut dengan baik. Anda dapat menitipkan anak kepada orang terdekat yang dapat dipercaya. Namun, jangan lupa untuk tetap rutin memantau kondisi anak.

Jaga keintiman di ranjang

Menjaga keintiman di ranjang sangat penting bagi hubungan suami istri yang harmonis. Tunjukkan rasa sayang Anda kepada pasangan lewat sentuhan-sentuhan lembut atau seks spontan saat berada di atas ranjang. Bagi pasangan yang sedang menunda kehamilan, kemungkinan bisa saja lupa mengonsumsi pil KB, lupa melakukan suntik KB ulang atau kondom yang digunakan bocor dan terlepas.

Tapi, jangan cemas, karena kini tersedia kontrasepsi darurat yang dapat melindungi dari kehamilan tak direncanakan setelah berhubungan tanpa perlindungan kontrasepsi. Kontrasepsi darurat berupa pil ini hanya mengandung hormon progesteron sehingga aman dan memiliki efektivitas tinggi hingga 99%. Pil kontrasepsi darurat dapat dikonsumsi sebelum 120 jam atau 5 hari setelah berhubungan seksual. Agar lebih efektif bekerja, disarankan untuk segera mengonsumsinya setelah berhubungan seksual.

PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Why

    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments