Wednesday, November 13, 2019

TIPS AND TRICK - Cara Aktifkan Mode Gelap di WhatsApp

TNT Kuningan, Jakarta - Fitur dark mode atau mode gelap akan segera hadir di WhatsApp. Rencana WhatsApp untuk menggulirkan mode gelap sebenarnya sudah diketahui sejak lama, tapi hingga saat ini belum diterapkan.
Namun kabar terbaru dari WABetainfo menyebut WhatsApp akan menggulirkan fitur ini dalam waktu dekat.

BACA JUGA :
PT RIFAN FINANCINDO - Komoditas Emas Akan Jadi Primadona 
RIFAN FINANCINDO - Investasi Emas Masih Primadona di Tahun Politik
PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA - Emas masih akan Menjadi Komoditas Paling Menarik untuk Investasi Berjangka Tahun ini 
PT RFB - Berikan Gambaran Investasi di Tahun 2019, RFB Gelar Investment Outlook
    Meskipun fitur mode gelap belum resmi dirilis WhatsApp, kamu bisa mengakali dengan cara berikut.
    Buka Setting/Pengaturan, lalu tekan Obrolan/Chat > Wallpaper > Solid Color/Warna Solid.

    Selanjutnya gulir ke bawah untuk memilih warna gelap diikuti dengan mengetuk Set/Atur untuk menerapkan wallpaper gelap ke layar obrolan.
    Kamu juga bisa memilih untuk menggunakan gambar gelap di WhatsApp yang disesuaikan hanya dengan menyimpannya ke galeri kamera dan memilih dari opsi Photos dari halaman Wallpaper.
    WhatsApp

    Dua Jenis Mode Gelap

    WhatsApp akan memiliki dua tipe mode gelap. Perbedaan ini terletak pada penggunaan latar belakang saat pengguna mengaktifkan dark mode.
    Untuk tipe pertama, WhatsApp menggunakan dark mode dengan latar belakang abu-abu dan warna hitam untuk menu termasuk bagian lain aplikasi. Sementara opsi dua, latar belakang hadir dengan warna jet black dan abu-abu muda untuk opsi menu.
    Opsi kedua ini disebut akan lebih populer untuk pengguna dengan layar OLED, sebab dengan pengaturan dark mode semacam ini mampu menghemat penggunaan baterai.
    Selain kedua opsi tersebut, WhatsApp dilaporkan juga memiliki opsi ketiga, yakni penggunaan warna biru gelap. Kendati demikian, belum dapat dipastikan anak perusahaan Facebook ini akan merilis ketiga opsi ini atau salah satunya.
    Pendekatan serupa sebenarnya juga sempat dilakukan oleh Twitter. Awalnya, Twitter menggunakan latar belakang abu-abu untuk dark mode, tapi selanjutnya dihadirkan pula dengan latar belakang hitam untuk menghemat daya baterai.

    Cara Cegah Orang Masukkan Kamu ke Grup WhatsApp

    WhatsApp kini memungkinkan kamu untuk mencegah orang lain memasukkan kamu ke grup tanpa izin.
    Dengan demikian, orang tak bisa sembarangan memasukkan kamu dalam sebuah grup WhatsApp.
    Fitur ini terdapat dalam pengaturan privasi terbaru untuk grup chat. Untuk mengaktifkan fitur baru WhatsApp ini, kamu bisa membuka Pengaturan atau Setting dalam aplikasi.
    Selanjutnya, ketuk Akun > Privasi > Grup dan pilih salah satu dari ketiga opsi yang disediakan.
    Tiga opsi pada WhatsApp tersebut antara lain adalah Semua Orang (Everyone), Kontak Saya (My Contact), atau Kontak Saya Kecuali (My Contact Except).

    Penjelasan Ketiga Opsi

    Jika kamu memilih opsi 'Semua Orang', artinya semua pengguna WhatsApp (tanpa terkecuali) boleh memasukkan nomor kita ke grup mana pun.
    Kemudian, jika kamu memilih opsi 'Kontak Saya' berarti hanya pengguna yang terdaftar dalam kontak kamu yang dapat menambahkan ke dalam grup.
    Sementara, opsi 'Kontak Saya Kecuali' menawarkan pengaturan tambahan untuk memilah siapa saja dalam daftar kontak yang dapat menambahkan kamu ke dalam grup chat.

    Waktu Tiga Hari

    Nantinya, admin yang tidak dapat menambahkan kamu ke dalam grup akan diminta untuk mengirimkan undangan pribadi melalui chat individual, yang memberikan kamu pilihan apakah berminat untuk bergabung ke dalam grup atau tidak.
    Kamu juga diberi kesempatan untuk memutuskan, apakah mau menerima undangan tersebut atau tidak, dalam waktu tiga hari sebelum batas waktu berakhir.
    (Isk/Why)

    Sumber : Liputan 6

      Choose :
    • OR
    • To comment
    No comments:
    Write comments